21.11.07

Bolu kukus pelangi


Bikin kue ini atas permintaan seorang teman. Bukan sebagai hantaran, tapi untuk dimakan sendiri kok...hehehe. Anakku Paul doyan banget. Dia selalu bilang, "I want the green one!". Padahal, semuanya dikasih warna merah & hijau. Jadi nggak ada yang khusus hijau aja. Emang dasar anak-anak :).

Supaya hasil kuenya bisa mengembang sempurna, mengocok adonannya harus lama (menurut resep sampai 10 menit). Resep aku ambil dari website NCC (resep dari Mbak Fatma). Aku pakai pasta cocopandan (untuk warna merah) dan pasta pandan (warna hijau).



Bahan:
450 gr gula pasir
500 gr tepung terigu
1 sdt BPDA
4 btr telur
300 cc air putih / susu encer / santan
1 sdm emulsifer
1 sdt essence pisang

Cara ke-1:

Kocok semua bahan 10 menit, tuang di cetakan yang telah dilapisi kertas, lalu kukus selama 10 menit

Cara ke-2 :

Campur tepung terigu dan baking powder double acting (BPDA), ayak, sisihkan.
Kocok gula, telur dan emulsifier hingga kental, masukkan tepung dan santan bergantian sambil diaduk hingga rata, beri essence, aduk rata.
Pisahkan sedikit adonan, beri pewarna. Tuang kedalam cetakan, kukus selama 10 menit.


Posted by Sheila at 11:20 AM |  
Labels:

0 comments: