19.8.07

Apfel Kuchen

Dapat resep ini dari Mas Tandi, salah seorang teman Indonesia di tempatku. Pertama kali bikin, bagian atasnya cepat sekali gosong. Untung aja rasa cake-nya nggak mengecewakan. Jadi, walaupun harus dibuang sedikit bagian atasnya, kue ini tetap enak dimakan. Dan yang paling penting, anak-anak dan suamiku doyan...hehehe.

Akhirnya aku coba kurangi takaran gula dalam adonannya. Ternyata emang resep yang diberikan temanku terlalu banyak gula. Makanya cepat gosong. Kemarin ada beberapa sisa apel. Daripada dibuang, aku bikin aja cake apel ini. Kebetulan sekali cake ini praktis dan cepat bikinnya. Cocok buat aku yang nggak punya banyak waktu luang.

Nggak perlu khawatir kalau cake-nya gagal. Asal nggak bantat, kue ini tetap layak dimakan :).

Bahan:
200 g mentega
250 g gula pasir (aku cuma pakai 200 g)
1 sdt vanilli
4 butir telur
250 g tepung terigu
1 sdt baking powder
3 buah apel, potong-potong
1/4 sdt kayu manis bubuk


Cara:
  1. Mentega dikocok sampai lembut. Masukkan gula & vanilli, kocok sampai pucat.
  2. Masukkan telur, kocok sampai mengembang sempurna (jejak adonan lama hilangnya).
  3. Campur tepung terigu, baking powder dan bubuk kayu manis. Ayak di atas adonan cake sambil diaduk dengan spatula.
  4. Siapkan loyang 26 cm yang sudah diolesi mentega. Masukkan setengah adonan, letakkan apel yang sudah dipotong-potong. Setelah rata, masukkan sisa adonan kue.
  5. Panggang dalam oven dengan suhu 180° sampai matang.
Posted by Sheila at 11:58 AM |  
Labels:

0 comments: